Namun dengan menggunakan banyak kode javascript akan membuat file website kita menjadi gendut dan akan berdampak pada kecepatan loading halaman website kita. Untuk mengatasi hal ini bisa dilakukan dengan memampatkan kode javascript yang kita miliki dengan menggunakan tool-tool javascript compressor yang dapat kita gunakan secara free.
Berikut ini adalah cara memampatkan kode javascript pada blog/ website yang menggunakan layanan blogspot:
- Unduh Dahulu template anda untuk mencegah kesalahan yang mungkin timbul.
- Masuk Ke Blogger -> Rancangan -> Edit HTML -> Centang pada "Expand Widget Template"
- Cari Kode <script type='text/javascript'> dan </script> , Copy Kode Yang Berada antara Kode Tersebut.
- Masuk Ke : http://www.digitalcoding.com/tools/compress-html.html : Lalu Masukkan Kode Yang tadi anda Copy Ke Kotak yang Tersedia, Tapi Ingat, Kode <script type='text/javascript'> dan </script> jangan anda masukkan Juga.
- Kemudian Copy Kode hasil Compress tersebut, lalu masukkan kedalam template
- Pilih Pertinjau Terlebih dahulu, sebelum anda save. Jika tidak ada masalah, silahkan save.
1 komentar:
Thanks info Cara Mempercepat Loadingnya gan... Mantap!
Posting Komentar