Mengoptimalkan Permalink pada Wordpress

Written By batikbumi on 14 Mar 2012 | 10.25

Bukan hanya meta tag yang merupakan bagian penting optimalisasi situs anda ke mesin pencari. Judul situs dan url-nya juga menjadi salah satu bagian yang penting. Keduanya baik judul atau url situs akan tampil  sebagai hasil pencarian keyword.


Jika situs anda membahas tentang tutorial website maka sebaiknya anda membarikan title tutorial-website.html ketimbang tutorial.html. Hal itu akan memberikan hasil pencarian yang lebih meluas terutama bagi pencari “tutorial” dan “website”.

Selanjutnya url anda harus mudah dibaca atau dikenali orang. Jika anda mempunyai situs dengan alamat url www.situs.com/?id=12345.php, alamat itu tentunya akan membuat pusing mesin pencari yang membacanya dan tidak berarti dalam penggunaannya. Untuk itu lebih baik anda gunakan url seperti www.situs.com/optimalisasi-mesin-pencari. Cara tersebut jelas lebih bermanfaat bagi situs anda dan yang mencari artikel pada situs anda.

Di dalam wordpress tersedia fasilitas mudah untuk mengatur link post anda yang disebut permalink. Dengan permalink tersebut anda dapat dengan mudah mengatur link agar dapat disesuaikan dengan judul tulisan anda. Untuk mengatur permalink pada wordpress, masuk ke halaman admin lalu pilih menu 
pengaturan --> permalink
permalink

Di sini anda dapat menentukan tampilan permalink anda. 
Ada 5 pilihan permalink yang dapat anda gunakan, yaitu:

1.  Standar                --> http://localhost/wordpress/?p=123
2. Tanggal dan nama --> http://localhost/wordpress/2009/02/11/sample-post/
3. Bulan dan nama    --> http://localhost/wordpress/2009/02/sample-post/
4. Numerik               --> http://localhost/wordpress/archives/123
5.     Struktur tersuai     --> /%postname%/

pemalink


Lantas permalink mana yang lebih baik digunakan? Sebaiknya anda gunakan hanya postname. Hal itu akan membuat url blog anda tidak mengandung angka-angka yang tidak relevan dengna isi artikel yang anda buat.

2 komentar:

cara menyembuhkan kanker usus mengatakan...

mantap banget nih ilmunya.....
sangat mudah untuk dimengerti....

obat herbal ace maxs mengatakan...

lumayan nih ada sedikit gambaran....
thk's dah dijelasin....

Posting Komentar